Cumi-cumi – Semua orang khususnya pecinta makanan seafood pasti mengenal hewan laut satu ini , kan ? Cumi-cumi memiliki rasa yang gurih dengan tekstur kenyal yang sangat disukai oleh banyak orang.
Cara penyajiannya juga beragam bisa dipanggang , ditumis , digoreng dan banyak lainnya sesuai selera anda masing-masing.
Disamping rasanya yang enak , cumi sebenarnya mengandung berbagai nutrisi baik yang dibutuhkan oleh tubuh seperti vitamin , mineral , protein , lemak , karbohidrat dan kalori .
Berikut dibawah ini manfaat cumi-cumi untuk kesehatan tubuh:
1 . Mencegah diabetes
Dari semua kandungan yang terdapat pada cumi-cumi , kandungan mineral merupakan kandungan yang paling banyak terdapat pada cumi. Kandungan mineralnya berupa magnesium , zinc dan fosfor.
Kandungan mineral ini berguna untuk menjaga kesehatan tulang , meningkatkan sistem imun , memproduksi energi hingga membantu proses pertumbuhan . Selain itu juga mineral dapat mereproduksi dan meregulasi glukosa di dalam darah sehingga dapat mencegah dan terhindar dari diabetes.
2 . Sumber protein tinggi
Cumi-cumi mengandung protein dalam kadar yang tinggi dan juga lengkap karena menyediakan sembilan asam amino yang sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Protein memiliki fungsi sebagai antibodi untuk meningkatkan sistem imunitas , dapat juga memperkuat jaringan yang ada di tubuh dan dapat membantu untuk membuat kenyang lebih lama sehingga dapat membantu menurunkan berat badan dan bisa dijadikan menu makanan bagi anda yang sedang diet.
3 . Kaya akan omega-3
Omega-3 memang terdapat dalam semua hewan laut , namun kandungan omega-3 yang terkandung dalam cumi termasuk tinggi. Omega-3 memiliki peran untuk menjaga kesehatan mata , otak dan jantung. Lalu juga dapat berfungsi sebagai anti-inflamasi yang dapat membantu untuk menurunkan resiko terjadinya penyakit kronis.
Selain ketiga manfaat di atas , masih banyak lagi manfaat dari cumi-cumi untuk menjaga kesehatan tubuh. Jadi untuk anda yang menginginkan tubuh yang sehat anda bisa rutin untuk mengonsumsi cumi-cumi namun dalam kadar yang tepat jangan berlebihan.
Semoga informasi ini bermanfaat untuk anda , salam kesehatan untuk kita semuanya dan selalu di berikan kesehatan dan harus dijaga kesehatannya!